Tulis judul yang jelas tetapi singkat karena menolong penerimanya untuk segera mengetahui maksud dari email anda
Contoh "Lamaran untuk posisi manajer produksi"
Dengan catatan baca iklan lowongan kerja tersebut dengan teliti,karena mereka sering meminta anda menuliskan kode tertentu di judul email.
2. Di mana surat lamaran ditulis
Sesuai ketentuan umum berbagai perusahaan yang bergerak di bidang recruiting baik perusahaan nasional maupun multinasional.Bahwa surat lamaran (cover letter) dapat langsung ditulis pada badan email(di dalam email).
3. Bagaimana dengan resume
Jangan menulis resume anda di badan email.tuliskan dalam file tersendiri dan jadikan sebagai lampiran (attach) email anda.
4. Jenis file attach yang dikirim
Pada umumnya perusahaan akan menuliskan pada iklan lowongan kerjanya jenis file yang boleh anda kirim.walaupun umumnya meminta file MS Word,terkadang mereka mengijinkan anda untuk mengirimkan file berformat pdf atau xls atau txt.jika tidak disebutkan kirimkan resume anda dalam file MS Word (.doc).
5. Ukuran (size) email
Usahakan ukuran email anda termasuk lampiran (attach) tidak melebihi 300kb.ukuran email ini terutama di pengaruhi oleh ukuran file yang di-attach(dilampirkan).jika anda diminta menyertakan foto,jangan masukan file foto yang size-nya terlalu besar.perkecil size-nya dengan menggunakan berbagai jenis program atau aplikasi photo editor,biasanya menjadi 30 kb dengan format jpg atau gif.
6. Dijadikan satu dalam bentuk zip
Bentuk file zip adalah bentuk file yang dimampatkan(dipadatkan) dan saat ini sudah umum dilakukan.bahkan banyak perusahaan yang meminta agar file-file yang di lampirkan (di-attach) di jadikan satu dalam sebuah file zip.ini memudahkan pihak perusahaan dalam mendokumentasikan dan menyortir file-file dari pelamar.
7. File attac yang terlalu besar akan diabaikan
Dapat anda bayangkan sendiri,bila anda menerima kiriman file di email yang size-nya besar,misalkan sampai lebih dari 1MB.tentunya anda malas membukanya(men-download-nya).demikian juga dengan perusahaan menerima email lamaran kerja anda.dengan kata lain anda telah gagal hanya dimasalah pengiriman email saja.
8. Lakukan uji coba pengiriman email
Untuk surat lamaran yang dikirim lewat email.selain melakukan proof read,anda juga perlu melakukan uji coba pengiriman.coba kirimkan email lamaran lengkap dengan attachment-nya ke alamat email anda yang lainya,tentu jangan mengirimkan percobaan tersebut ke email perusahaan yang anda tuju.
Uji coba pengiriman SANGAT DI PERLUKAN.karena sering kali format email yang anda kirim berubah setelah sampai di alamat email lain,misal pengiriman email dari yahoo ke gmail,atau sebaliknya.selain itu anda bisa melakukan perbaikan bila di perlukan.
Jika anda hanya mempunyai satu alamat email,anda bisa membuat alamat email baru di yahoo,gmail atau yang lainya.
Mau kerja? Salah satu yang diperlukan sebelum kita mendapat pekerjaan adalah mengajukan surat lamaran kerja.
Surat lamaran pekerjaan (kerja) dapat dibuat dengan dua cara yaitu:
- Surat lamaran pekerjaan yang digabungkan dengan riwayat hidup (resume, curriculum vitae). Dalam model ini riwayat hidup termasuk isi surat. Karena isinya berupa gabungan, model ini juga disebut model gabungan
- Surat lamaran yang dipisahkan dari riwayat hidup. Dalam model ini riwayat hidup merupakan lampiran. Karena itu model ini juga disebut model terpisah. Model terpisah ini lebih banyak dipakai. Walaupun dalam pembuatannya memerlukan dua kali kerja, namun surat lamaran model ini lebih digemari oleh pencari kerja karena suratnya tidak panjang.
Isi surat lamaran harus singkat, padat, tidak bertele-tele, langsung mengenai persoalannya.
Yang dikemukakan ialah semua hal yang disyaratkan oleh lowongan jabatan yang bersangkutan.
Yang harus diperhatikan dalam menulis surat lamaran pekerjaan adalah :
1. Data pribadi pelamar yang meliputi :
- Nama Lengkap
- Tempat dan Tanggal Lahir
- Alamat
- Telepon dan/atau HP
- E-mail (bila ada, tidak wajib)
- Status Perkawinan
Khusus untuk Nomor Telepon atau Nomor HP tersebut di atas, jangan lupa untuk menuliskannya. Karena perusahaan penerima lamaran anda akan dapat langsung dan dengan cepat menghubungi anda.
Bila anda tidak memiliki Telp/HP, maka gunakan Telp/HP tetangga/family/rekan anda.
Hal ini kelihatannya remeh padahal SANGAT PENTING, terutama untuk perusahaan yang sebenarnya hanya membutuhkan tambahan satu atau beberapa pegawai saja.
2. Pendidikan
- Pendidikan formal misalnya SD/SMP/SMA/Akademi/S1, dsb.
- Pendidikan non formal yaitu kursus-kursus atau pelatihan yang pernah diikuti
3. Pengalaman bekerja
- Jika telah memiliki pengalaman kerja, sebutkan dalam surat lamaran, apakah sesuai dengan jabatan yang dilamar atau di bidang lain. Bila belum pernah bekerja sebaiknya menyebutkan kemampuannya untuk jabatan yang dilamar berdasarkan kemampuan yang dimilikinya itu.
4. Lampiran Surat Lamaran Pekerjaan
Lampiran adalah segala sesuatu yang disertakan dalam sebuah surat lamaran dengan maksuduntuk mempertegas atau memperkuat surat tersebut sebagai bahan pertimbangan bagi pihak badan usaha atau instansi yang menawarkan pekerjaan.
Lampiran dalam surat lamaran pekerjaan adalah :
- Daftar Riwayat Hidup atau CV (Curriculum Vitae) atau Resume
- Foto copy Ijazah terakhir
- Foto copy sertifikat kursus/pelatihan
- Pas Foto terbaru
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (tidak wajib, namun bila ada, lebih baik)
- Surat Keterangan Kesehatan dari Dokter (tidak wajib, namun bila ada, lebih baik)
Berikut adalah beberapa contoh surat lamaran kerja :
Semoga Berguna!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
SILAHKAN KOMEN ?...TLP:08388288180/SUHNDY@GMAIL.COM