cara-mengatur-domain-co.cc-pada blogs

Setelah mendapatkan domain Co.Cc secara gratis (lihat: Cara Mengganti Domain blogspot.com Menjadi Co.CC), maka untuk mengaktifkannya anda harus mengatur perubahan akses domainnya terlebih dahulu di halaman dasbor blog anda. Jika tidak maka blog anda tidak akan bisa diakses dengan alamat yang baru. Nah caranya cukup mudah. Anda bisa ikuti beberapa langkah berikut:



1. Masuklah ke halaman dasbor blog anda dan kliklah pada Pengaturan





2. Kemudian klik lagi pada Publikasikan.





3. Sekarang kliklah Domain Ubahsesuaian.





4. Kemudian lanjutkan dengan mengklik Beralih ke pengaturan lanjut.





5. Nah, sekarang isikanlah alamat blog anda yang baru sesuai dengan domain yang sudah anda dapatkan dari Co.CC.





6. Selanjutnya anda tinggal mengisi kode verifikasi kata dan setelah itu menekan tombol SIMPAN SETELAN. Lalu tunggulah hingga proses penyimpan selesai.





7. Jika sudah muncul pemberitahuan seperti di bawah ini, berarti alamat blog anda yang baru sudah terdaftar pada hosting blogger.com.





8. Sekarang blog anda sudah bisa diakses dengan alamatnya yang baru dalam rentang waktu paling lambat 48 jam. Untuk sementara anda masih bisa mengakses dengan alamat yang lama. Tapi pengalaman saya dengan blog ini, begitu pengaturan selesai, hanya sekitar 15 menit kemudian blog ini sudah bisa diakses dengan alamat yang baru.



Selamat mencoba dan semoga berhasil.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SILAHKAN KOMEN ?...TLP:08388288180/SUHNDY@GMAIL.COM